
JAKARTA – Jagamerahputih.com — Menteri Transmigrasi M. Iftitah Sulaiman Suryanagara, menyalurkan sembako dari Istana kepada warga pulau Rempang, Kepulauan Riau.
Warga Pulau Rempang menyambut kedatangan menteri Transmigrasi dengan gugusan spanduk, bertuliskan pesan penolakan warga atas transmigrasi lokal di Pulau Rempang.
Warga yang ia salami, menyampaikan pesan agar Iftitah tidak menggugusur, sebaliknya menjaga kelestarian kampung yang telah mereka huni turun temuraun sejak ratusan tahun lalu.
“Kami minta keadilan. Tolak Transmigrasi Lokal,” teriak warga membersamai kedatangan Iftitah yang menjabat tangan warga.
Menteri Transmigrasi (Mentrans) Iftitah Sulaiman Suryanagara menemui lebih dari 50 warga Rempang yang bersedia direlokasi di Pasar Kuliner Batam (Pakuba), Kepulauan Riau. Iftitah menyerahkan bingkisan Lebaran dari Presiden Prabowo Subianto.
Iftitah mengatakan bahwa lokasi tersebut akan dilengkapi dengan fasilitas pendidikan dan kesehatan. Menurutnya Kawasan Transmigrasi Barelang yang sedang dalam proses penetapan, sektor pendidikan dan kesehatan warga menjadi perhatian utama.
“Kita menyiapkan beasiswa bagi anak-anak transmigran agar mereka bisa kuliah,” katanya.
Rencananya, kunjungan Mentrans ke Rempang selama 3 hari akan menggelar salat Idul Fitri. (**)