Jakarta》Jagamerahputih.com — Ketua Umum Presidium Persatuan Nusantara Indonesia (PNI), Dr. Jan Samuel Maringka, SH, MH, memimpin langsung kegiatan Jalan Sehat Sore PNI yang berlangsung di Gelora Bung Karno, Jumat (31/10/2025). Kegiatan akbar ini dihadiri oleh seluruh anggota dan simpatisan Presidium PNI seluruh Indonesia.
Turut hadir di dalamnya, Tokoh Nasional dan Pengurus DPP Presidium PNI, Komisaris PT Jasa Marga Related Business, Syafrudin Budiman, S.IP, yang ikut memberikan dukungan dan apresiasi atas kegiatan ini.
Kegiatan Jalan Sehat PNI kali ini mengambil tema “Sehat Bersama, Bersatu untuk Nusantara”, berlangsung secara kekeluargaan dalam suasana penuh kegembiraan. Adapun pesertanya dari berbagai usia dan latar belakang profesi berbeda ikut berbaur jadi satu melangkah bersama mengelilingi kompleks GBK.

Kegiatan yang digagas DPP Presidium PNI ini, menjadi momen penting bagi keluarga besar PNI untuk memperkuat solidaritas dan membangun semangat kebersamaan.
Jalan Sehat PNI Bukan Sekedar Olahraga tetapi Sarana Konsolidasi
Dalam Sambutannya, Ketua Umum Presidium PNI, Dr. Jan Samuel Maringka, SH, MH menyatakan pentingnya menjaga kesehatan jasmani dan rohani sebagai bagian dari perjuangan membangun bangsa. Kegiatan jalan sehat ini bukan sekadar olahraga, melainkan juga sarana konsolidasi untuk memperkuat organisasi.
“Melalui Jalan Sehat Sore (JJS) Presidium PNI mampu membangkitkan jiwa yang sehat dan konsolidasi organisasi yang kuat.” kata Jan Maringka.
Mantan Jamintel 2017-2020 itu juga menambahkan, melalui Kegiatan Jalan Sehat, PNI ingin menghadirkan semangat baru yang tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga menyatukan hati dan pikiran seluruh kader di bawah semboyan kesehatan “Mens sana in corpore sano”(Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat), serta semangat persaudaraan dan kebersamaan, sebagaimana nilai-nilai dasar yang dipegang teguh oleh PNI sejak awal berdiri.
“Organisasi yang kuat harus dibangun dari individu yang sehat dan semangat kebersamaan yang tinggi. Itulah alasan kami mengadakan kegiatan ini secara rutin,” lanjut Jan Maringka.
Dari JJS Ini Jan Maringka berharap, silaturahmi terjaga dan semakin erat tali persaudaraan, sebagaimana nilai-nilai dasar yang dipegang teguh oleh PNI sejak awal berdiri.
“Memiliki tubuh yang sehat sangat penting, dan itu kita mulai dari JJS yang akan kita lakukan rutin minimal satu bulan sekali”, tambah Jan Maringka.
Jan Maringka menekankan Pentingnya Manfaat Jalan Sehat
Lebih lanjut, Jan Maringka menekankan kegiatan jalan sehat menjadi wadah silaturahmi antara anggota sekaligusrasa cinta terhadap tanah air.
“Jalan sore merupakan aktivitas fisik sederhana yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Aktivitas ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga efektif dalam menjaga kebugaran tubuh. Salah satu manfaat utamanya adalah membantu meningkatkan kesehatan jantung” ungkap Jan di hadapan para peserta di GBK.
Dengan berjalan kaki secara teratur, sirkulasi darah menjadi lebih lancar, tekanan darah stabil, dan risiko penyakit kardiovaskular dapat berkurang.

“Jika tubuh kita sehat, apapun yang kita lakukan hasilnya akan bagus, begitu juga kaitannya dengan pekerjaan ataupun suatu organisasi jika semuanya sehat, hasilnya pasti akan prima, karena dilakukan oleh orang orang yang kompeten, tidak hanya berilmu tapi juga memiliki jiwa dan tubuhnya yang sehat, ” Sambung Jan Maringka.
Ia juga menjelaskan, jalan sore juga bermanfaat untuk mengelola berat badan. Meski tergolong olahraga ringan, berjalan kaki mampu membakar kalori sehingga membantu proses penurunan atau menjaga berat badan ideal. Aktivitas ini juga mendukung kesehatan mental, karena paparan sinar matahari di sore hari dapat merangsang produksi hormon serotonin yang berperan dalam meningkatkan suasana hati dan mengurangi stres.
Manfaat lainnya adalah meningkatkan kualitas tidur. Jalan sore membantu tubuh lebih rileks, sehingga dapat memperbaiki pola tidur. Bagi mereka yang sering mengalami insomnia, aktivitas ini bisa menjadi solusi alami untuk tidur lebih nyenyak.”Ayo biasakan hidup sehat, hanya dengan jalan sore, dan olah raga ini merupakan olah raga sehat yang murah meriah,” paparnya.

Manfaat JJS, selain berjalan di udara sore yang segar juga membantu meningkatkan fungsi paru-paru dan memperkuat sistem imun tubuh.
“Dengan banyaknya manfaat yang ditawarkan, jalan sore dapat menjadi pilihan aktivitas yang mudah, murah, dan menyenangkan untuk menjaga kesehatan secara menyeluruh. Cukup luangkan waktu 30 menit setiap sore, dan rasakan dampaknya bagi tubuh serta pikiran kita,” tutup Jan.
Jalan Sehat PNI disambut Apresiasi dari Tokoh Nasional
Jalan Sehat PNI disambut dukungan dan apresiasi dari Syafrudin Budiman, S.IP, Tokoh Nasional dan Pengurus DPP Presidium PNI, Komisaris PT Jasa Marga Related Business.
Syafrudin menyampaikan apresiasi atas upaya PNI menghidupkan semangat kebangsaan melalui kegiatan yang sederhana namun bermakna.

“PNI bukan hanya organisasi politik, tapi juga wadah sosial yang menumbuhkan nilai-nilai persatuan, kebersamaan, dan cinta damai. Jalan sehat ini menjadi contoh bagaimana kegiatan positif bisa mempererat hubungan antara anggota,” kata Darius.
Selain itu, Kegiatan Jalan Sehat PNI juga menjadi momentum untuk menegaskan bahwa semangat gotong royong masih menjadi napas utama organisasi. Peserta tampak saling menyemangati satu sama lain sepanjang rute. Panitia menyediakan pos air minum, makanan ringan, dan berbagai aktivitas hiburan di titik akhir garis finish. (Red)
